Posted by : BiK
Thursday, August 8, 2019
Penulis : Ust. Ach. Taufiq
Kab. Bondowoso (MTsN2) – Tim Gerak Jalan MTsN 2 Bondowoso ikut serta memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke - 74 yang di selenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Bondowoso. Pelepasan peserta dilakukan di depan Radio Mahardika Bondowoso dan Finish di depan SDN Kotakulon 1. Kegiatan tersebut dilaksanakan hari selasa (6/8) .Kegiatan lomba gerak jalan ini di awali hari sebelumnya Gerak Jalan Tingkat SD, kemudian hari berikutnya Tingkat SMP/MTs dan Tingkat SMA dan sederajat.Tim Gerak Jalan Putera MTsN 2 Bondowoso memperoleh nomor dada 112 dan Tim Gerak Jalan Puteri memperoleh nomor dada 37.
Kepala Disdikbud Pemkab Bondowoso, Harimas, mengatakan, bahwa pelaksanaan lomba tahunan ini bukan hanya sekedar memeriahkan HUT kemerdekaan RI ke-74. Melainkan juga salah satu wujud pembentukan karakter generasi muda.Termasuk mengembangkan cinta tanah air serta mempertebal semangat kebangsaan persatuan dan kesatuan.“Kegiatan ini sebagai upaya pembinaan pada generasi muda untuk membentuk karakter bela negara, karakter kedisiplinan, kekompakan, patriotisme juga bisa dibentuk dari lomba ini,” katanya.
MTsN 2 Bondowoso mengikutkan 2 Peleton Tim Gerak Jalan, yaitu Tim Gerak Jalan Putera dan Tim Gerak Jalan Puteri . Melalui bimbingin Pelatih dari Kodim 0822 Bondowoso, Kedua Tim Gerak Jalan MTsN 2 Bondowoso menampilkan yang terbaik saat ajang lomba tersebut.